Kalau jalan-jalan bersama keluarga, terlihat papan nama: "Rumah makan cibiuk Khas Sambal Cibiuk". Ada juga rumah makan yang sekedar mencantumkan "tersedia sambal cibiuk".
Jadi penasaran...apasih kelebihannya?
Maka sekali mampir juga dan menjajal rasa "sambal Cibiuk". Woww ternyata luar biasa menambah napsu makan yang luar biasa padahal kalau dilihat bahannya tidak ada yang istimewa, cenderung mudah. selidik punya selidik...nemu juga resepnya. Mau tahu resepnya?
Bahan
* 1 siung bawang putih
* 2 cm kencur
* 1 sdt terasi goreng
* 15 buah cabai rawit hijau
* 4 buah tomat hijau, potong-potong jangan terlalu kecil
* ½ sdt garam
* 1 sdt gula merah iris
* 1 buah jeruk nipis, peras airnya
* 3 tangkai kemangi, ambil daunnya
* Selada keriting
* Mentimun
* Terung bulat hijau
Cara membuat
- haluskan bawang putih, kencur, dan terasi. Tambahkan cabai rawit, tomat hijau, garam, dan gula merah, gerus kasar.
- tambahkan jeruk nipis, aduk rata. Masukkan kemangi, penyet-penyet, lalu sajikan dengan lalapan.
kitabmasakan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar