Selasa, 30 Agustus 2011

Daging Kambing Menemani Ketupat Lebaran

Resep I
Resep masakan daging kambing
Bahan
2 kg tulang / daging kambing yang berdaging
2 batang serai, memarkan
2 Liter air
3 iris jahe
3 lembar daun jeruk

Bumbu resep masakan daging kambing
10 buah cabai merah, buang bijinya
6 siung bawang putih
10 butir bawang merah
1 ruas jari jahe
6 butir kemiri, sangrai
1 sdt garam
1 ruas jari kunyit
1 sdt gula pasir

Cara pengolahan  masakan daging kambing
Haluskan bumbu kemudian tumis hingga harum. Tambahkan daun jeruk, serai dan jahe.
Kemudian masukkan potongan tulang berdaging/ daging , aduk hingga berubah warna.
Tuangkan air, masak hingga daging empuk dan bumbu meresap. tambahkan air panas secukupnya jika anda rasa kuahnya kurang. masak sampai tanak siap di sajikan.

Resep II
Resep Masakan Daging Kambing Cabai Hijau

Bahan:
500 gr daging kambing, potong-potong
3 sdm minyak goreng
3 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
300 ml air

Bumbu halus:
250 gr daging cabai hijau
2 cm lengkuas
2 cm jahe
4 siung bawang putih
10 butir bawang merah
5 butir kemiri
Garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat Resep Masakan Daging Kambing Masak Cabai HIjau:
Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, serai hingga harum
Masukkan daging kambing, masak hingga berubah warna. Tuang air, masak hingga matang dan mengental. Angkat, sajikan

Resep daging kambing nanas


Bahan:
  1. 400 gram daging kambing, potong dadu
  2. 1 butir bawang bombay, potong dadu
  3. 2 siung bawang putih, cincang kasar
  4. 2 cm jahe, memarkan
  5. 2 buah cabai merah, potong 2 cm
  6. 2 buah cabai hijau, potong 2 cm
  7. 2 sdm kecap inggris
  8. 1 sdt garam
  9. ½ sdt merica
  10. 300 ml kaldu
  11. 100 gram kembang kol, potong kuntumnya
  12. 300 gram nanas, potong dadu
  13. 2 sdm minyak goreng
Haluskan:
  1. 5 butir bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 4 buah cabai merah
Cara Membuat Resep Masakan Kambing Masak Nanas:


  1. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, bawang bombay, bawang putih, jahe, cabai merah dan cabai hijau sampai harum.
  2. Masukkan daging kambing. Aduk sampai berubah warna. Beri kecap inggris, garam dan merica. Aduk kembali sampai daging kambing berair.
  3. Tambahkan kaldu sedikit demi sedikit sambil terus dimasak sampai daging empuk.
  4. Masukkan nanas dan kembang kol. Aduk sampai kembang kol matang. Angkat.

resepmasakanmu
gusbud.web
kuliner



Tidak ada komentar:

Posting Komentar